MTQ XXIX TK KAB ALOR 2022

 Pelaksanaan MTQ XXIX Tk Kab. Alor Tahun 2022 tanggal 23 s/d 28 Mei 2022 didahului dg Pawai Ta'aruf dengan titik star SMA St. Yoseph Kalabahi menuju arena MTQ Masjid Muhajirin Kadelang yang diikuti oleh 12 kafilah dari 12 kecamatan. Para Camat, Para Lurah, Para Kepala Desa, Para Bapak/Ibu Asuh, Para Kepala OPD sebagai bapak/ibu angkat, Siswa dan Guru SD/MI, SMP/MTs, SMA/MA, Tokoh Agama,  Lintas Agama, Tokoh Masyarakat dari berbagai elemen.

Malam harinya dilakukan malam Ta'aruf.. 

Pada malam Ta'aruf ditampilkan grup kasidah guru-guru UPTD SD ISLAM NEGERI COKROAMINOTO 2 KALABAHI... Dan juga Dani Dana dari MAN 2 Alor Baranusa dan Hiburan dari anak anak TPA Karkameng. 

Kemudian masuk pada acara inti malam Ta'aruf yang diawali dengan lantunan ayat-ayat Allah yang dilantunkan oleh Qori'ah dari PP Cijantung 7 Alor dengan Sari tilawah ibu Maya Kou.

Selanjutnya adalah sambutan Kepala Kementerian Agama Kab. Alor, dilanjutkan dengan arahan Wakil Bupati Alor yang nota bene adalah ketua LPTQ Kab. Alor bapak Imran Duru, S.Pd. M.Pd dan langsung menyerahkan Piala bergilir untuk diperebutkan dan diterima oleh Ketua 3 Panitia Penyelenggara Bapak Ir. Yos Malaikosa..

Diakhir acara ditutup dg do'a yang dibawakan oleh ustadz Mubarak Abdullah, SE. 

Pada sela2 acara MC ibu Norma Tulimau dan Bapak Rahmat Singko mengharapkan dengan MTQ kita merajut kebersamaan dalam toleransi antar umat beragama dan menggapai tema kali ini yakni MTQ mewujudkan SDM Qur'ani yang unggul menuju Alor Kenyang, Alor Sehat dan Alor Pintar.







Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Bahan Ajar

[Bahan Ajar][bsummary]

Pancasila

[Pancasila][twocolumns]